Sejarah Tawar Sedenge



Pada tanggal 2 Januari 2003 Kampung Tawar Sedenge telah di setujui menjadi desa persiapan oleh kecamatan dan oleh desa induk yaitu purwosari, yang kala itu jumlah penduduk 150 KK, 736 Jiwa, dengan jumlah wilayah 50 Ha. Kala itu yang menjabat sebagai kepala desa yaitu Bapak Sutrisno, pada tahun 2006 Kampung tawar Sedenge Resmi Menjadi Desa Definitif, lalu pada tahun 20102017 kampung tawar sedenge dijabat oleh bapak muhamad, lalu pada tahun 2017-2023 kampung tawar sedenge dipimpin oelh bapak Abadi, lalu tahun 2023 sampai dengan hari ini dipimpin oleh bapak Sufriadi, Se.
Kampung Tawar sedenge terletak dikemukiman kecamatan bandar, dengan jarak tempuh dengan ibukota kecamatan sekitar 100 meter.

Kampung Tawar Sedenge Mempunyai tiga dusun yaitu dusun Cubung Jaya, Tawar Nate, dan dan lindung baru, yang mempunyai jumlah warga 1350 jiwa, umumnya masyarakat desa tawar sedenge bermata pencaharian sebagai petani.
Potensi Desa Tawar Sedenge adalah sumber daya alam yang masih bagus dan baru. 79?ri luas desa Tawar Sedenge adalah kebun yang didominasi oleh tanaman kopi. Dengan suhu yang lumayan sejuk dan letak posisi wilayah yang lumayan tinggi sehingga tanaman kopi yang ada di Desa ini lumayan menghasilkan produk kopi yang bagus untuk dikonsumsi. Untuk pemasaran kopi di sini sudah lumayan maju karena di desa ini sudah banyak tempat penampungan kopi yang mengelola kopi tersebut sehingga kopi tersebut memiliki nilai  harga yang tinggi ketika kopi itu sudah siap untuk dijual.
      Penduduk di desa ini tidak hanya menjadi petani kopi tetapi sebagian juga memiliki pekerjaan lain seperti pegawai pemerintahan, tukang, penjual kaki lima atau perkerjaan lainnya. Di antara pekerjaan tersebut, penduduk di desa ini paling banyak menjadi tukang. Apabila musim panen kopi tiba banyak masyarakat yang meninggalkan pekerjaan utamanya sementara untuk memanen kopi yang telah ditanami karena keuntungan panen kopi lebih besar dari pada pekerjaan utama masyarakat di desa ini.
Sarana transportasi yang digunakan oleh masyarakat desa Tawar Sedenge umumnya adalah sepeda motor dan mobil. Desa Tawar sedenge sudah ada lampu penerangan di jalan pada malam hari.Untuk sarana transportasi darat di desa ini masih kurang terutama untuk jenis transportasi yang dapat mengangkut orang dalam jumlah banyak.
Dalam hal prasarana kesehatan hanya terdapat satu posyandu.Aparat-aparat kesehatan seperti dokter dan perawat pun tidak ada.Hanya ada satu paramedis dan tiga orang bidan saja.Juga tidak terdapat obat-obatan yang memadai.Oleh karena itu, masyarakat harus pergi jauh ke Rumah Sakit.
Untuk menunjang kesehatan warga di desa Tawar Sedenge, dibangun tiga MCK umum. Kemudian berdasarkan pengamatan kelompok kami, tidak ditemukan adanya sarana pengolahan sampah seperti tong sampah maupun sarana lain. Dikarenakan desa tersebut tidak memiliki lahan untuk membuang akhir sampah tersebut, sehingga banyak warga yang mebuangnya didekat rumah mereka sendiri.
Dalam hal tempat ibadah, di desa Tawar Sedenge terdapat dua meunasah yang biasanya digunakan oleh warga untuk rapat, pengajian dan shalat berjamaah.Listrik sudah masuk ke desa.Masyarakat umumnya menggunakan sumur bor dan pdam.
Dalam hal sarana dan prasarana pemerintahan, di Tawar Sedenge terdapat kantor desa yang kurang difungsikan.

Untuk hal sarana olahraga, desa Tawar Sedenge mimiliki dua lapangan voli yang sering digunakan pada saat sore hari oleh pemuda yang ada di desa tersebut.

Demografis dan Geografis
a.       Luas Wilayah
       Luas wialayah Kampung Tawar Sedenge secara keseluruhan ±  50 Ha yang terdiri dari:
  Tabel 1.1. Luas wilayah kampung Tawar Sedenge
1.      Luas Pemukiman
2.      Luas Perkebunan
3.      Luas Pekarangan
4.      Luas taman
5.      Luas Perkantoran
6.      Luas prasarana Umum lainnya

      Total Luas
:
:
:
:
:
:


10 ha/m2
36  ha/m2
1,5   ha/m2
0,5  ha/m2
1 Ha/m2
1 Ha / m2

50  ha/m2
Sumber: RPJM kampung Tawar Sedenge, 2015


b.      Batas Wilayah Geografis (batas administrasi Kampung)
-          Sebelah Utara        : Berbatasan dengan Kampung Puja Mulia
-          Sebelah Timur     : Berbatasan dengan Kampung Keramat jaya
-          Sebelah selatan     : Berbatasan dengan Kampung Hakim Wih Ilang
-          Sebelah Barat       : Berbatasan dengan Kampung  Purwosari

c.       Iklim Kampung Tawar Sedenge
Secara umum Kampung Tawar Sedenge memiliki dua Musim yaitu musim hujan dan musim kemarau dengan suhu udara rata-rata adalah dingin yang diakibatkan tofografi Kampung yang berada pada dataran tinggi.  
d.      Orbitrasi (Jarak dari Pusat Pemerintahan)
Ø  Jarak dari pusat pemerintahan Kecamatan                             : 600 M
Ø  Jarak dari pusat pemerintahan kota administratif                   : 600 M
Ø  Jarak dari ibukota kabupaten / Redelong                               : 15 Km
Ø  Jarak dari pusat pemerintahan Mukim                                   :  200M


Jalan menuju pusat pemerintahan melintasi jalan aspal sederhana dan dapat ditempuh melalui dua jalur jalan.




Tawar Sedenge

Alamat
Jln. Blang Jorong
Phone
082360895444
Email
kampungtawarsedenge@gmail.com
Website
tawarsedenge.sigapaceh.id

Kontak Kami

Silahkan Kirim Tanggapan Anda Mengenai Website ini atau Sistem Kami Saat Ini.

Total Pengunjung

13.748